Apa Perbedaan Wedding Organizer dan Wedding Planner?

Apa Perbedaan Wedding Organizer dan Wedding Planner

Terlihat mirip padahal berbeda jauh lho. Ini dia 3 perbedaan jasa Wedding Organizer (WO) dan juga Wedding Planner yang perlu kamu ketahui.

Jika tidak mengerti perbedaannya, kita akan sulit memutuskan jasa apa yang sebenarnya kita butuhkan, apakah kita perlu jasa Wedding Planner ataukah kita hanya butuh jasa Wedding Organizer di hari pernikahan nanti? Cek 3 perbedaan selengkapnya berikut ini yuk:

1. Perbedaan Fungsi

Fungsi wedding planner adalah membantu merencanakan sejak awal konsep pernikahan klien. Mulai dari memutuskan konsep pernikahan yang paling tepat, mencari vendor yang cocok, bahkan juga mengingatkan agenda klien untuk melakukan perawatan wajah dan tubuh.

Buat kamu yang super sibuk dan benar-benar hectic mengatur jadwal sehari-hari, kehadiran wedding planner sudah pasti akan sangat membantu. Wedding planner akan menemanimu bertemu vendor-vendor yang sesuai, membantu memudahkan berbagai dealing, dan tentu saja menjadi pengingat berbagai agenda yang perlu kamu lakukan sebelum hari pernikahan.

Lalu, apa fungsi wedding organizer? Nah, WO biasanya adalah sebuah tim yang akan membantu berjalannya pernikahan di hari H. Hanya di hari H ya. Kamu akan menjadi pengantin raja/ratu yang hanya bertugas duduk dan tersenyum di atas singgasana, demikian juga para anggota keluargamu hanya bertugas menikmati jalannya acara pernikahan dengan baik.

Jika tak ingin dirimu dan keluarga repot mengurusi berjalannya event pernikahan, kamu bisa mempercayakan berjalannya setiap susunan acara di hari H pernikahanmu pada Wedding Organizer yang kompeten dan bisa diandalkan.

Tak usah bingung soal siapa yang akan menjadi MC, siapa yang akan menyambut tamu-tamu istimewa, siapa yang akan menyiapkan mic untuk penghulu dan mempelai saat ijab kabul, semuanya tinggal terima beres.

Nah, sudah jelas ya fungsinya saja begitu berbeda, yang satu membantu dari awal konsep sampai selesai, yang satu lagi hanya membantu ketika hari H. Sekarang sudah tidak bertanya-tanya lagi kan apa sih bedanya Wedding Organizer dan Wedding Planner?

2. Perbedaan Biaya

Fungsinya sudah jelas berbeda, maka biaya jasa layanannya pun pasti berbeda juga.

Memangnya berapa sih seharusnya biaya yang dikeluarkan untuk layanan wedding organizer dan wedding planner?

Fyi… biaya jasa Wedding Organizer bervariasi mulai dari 8 juta hingga 15 juta Rupiah. Sedangkan untuk Wedding Planner biaya jasa mulai dari 25 juta hingga 50 juta Rupiah.

Beruntungnya, jika kamu menggunakan layanan full service Afida Wedding, akan mendapatkan jasa Wedding Organizer dan Wedding Planner sebagai bonus lho. Wow, keren bangeeet! Promo ini hanya berlaku sampai akhir tahun 2022 saja.

3. Perbedaan Waktu

Selain perbedaan biaya, ada juga perbedaan waktu pembookingan jasa Wedding Planner dan Wedding Organizer.

Untuk Wedding Planner, setahun sebelum tanggal pernikahan sebaiknya sudah menggunakan jasa wedding planner atau paling lambat 6 bulan sebelum hari H.

Sedangkan wedding organizer bisa dibooking sejak 6 bulan atau paling lambat sebulan sebelum hari pernikahan.

Mengapa demikian? Karena jasa Wedding Planner akan membantu sebuah acara pernikahan dari nol, sehingga tidak bisa terburu-buru. Perlu mencari venue, serta vendor lainnya yang pastinya tidak mungkin dilakukan mendadak.

Sedangkan untuk WO, semuanya sudah dipersiapkan sebelumnya oleh calon atau keluarga pengantin, seperti venue, catering, make up, busana, dan lain sebagainya, sehingga Wedding Organizer hanya bertugas memastikan semua vendor terhandle dengan baik di hari H pernikahan.

Nah, membaca penjelasan di atas, tentunya sudah terbayang ya layanan jasa apakah yang akan dibutuhkan di acara pernikahanmu nanti?

Artikel lainnya :
Cara Memilih Wedding Organizer Yang Tepat